Tomb Raider (2013) merupakan game pertama dalam seri Tomb Raider yang menghadirkan visual modern dan mekanisme semi-open-world, bisa dikatakan sebagai versi reboot era kedua dalam bagian Survivor Trilogy. Saya memainkan ulang game ini setelah tujuh tahun kemudian, pengalaman tersebut terasa segar kembali. Saya pertama kali memainkannya pada tahun 2018 dan kini, di tahun 2025, saya kembali mengeksplorasi petualangan Lara Croft dari awal kembali dengan kisah dan gameplay sudah terlupakan.
Tabel Konten Artikel Tomb Raider (2013)
Review Versi Narasi Video Tomb Raider (2013)
Jika kamu lebih tertarik untuk mendengar, kamu bisa lihat review versi vidio dibawah ini, atau klik disini.
Daftar Gameplay Video Tomb Raider (2013)
Gameplay dan Mekanisme
Kesan pertama main game Tomb Raider sangat menarik. Dari awal cerita, pemain sudah disuguhkan adegan yang menegangkan dengan prolog yang dipenuhi aksi seru.
Sistem pertarungan dalam game ini sangat menyenangkan dan cukup menantang, bahkan dalam mode easy. Sayangnya, elemen stealth dalam game ini tidak begitu dominan dan lebih bersifat opsional. Eksplorasi dalam game ini lebih berfokus pada menjelajahi makam dan pemecahan teka-teki yang bervariasi tingkat kesulitannya, dari yang mudah hingga cukup sulit.

Kontrol gamenya cukup sederhana dan mudah dikuasai, meskipun ada sedikit tantangan dalam membiasakan diri dengan tombol lari dan berjalan. Secara default, karakter akan selalu berlari, sementara berjalan harus menggunakan tombol Ctrl, sedangkan Shift digunakan untuk dodge. Hal ini mungkin membingungkan bagi pemain yang terbiasa menggunakan Shift untuk berlari dan Ctrl untuk jongkok.
Ada kekurangan lain yang membuat saya bingung saat bermain game ini, yaitu mengenai penggunaan tombol untuk granat atau peledak lainnya. Pada layar game ini, tidak ada tampilan khusus untuk tombol tersebut. Umumnya, tombol untuk menggunakan granat adalah ‘G’, tetapi di sini tidak demikian. Jadi, setelah satu minggu tidak bermain, saya lupa tombol untuk menggunakan granat.
Grafis dan Desain Dunia
Untuk standar tahun 2014, kualitas grafis Tomb Raider bisa dikatakan sangat bagus. Bahkan di tahun 2025 ini, grafisnya masih tergolong memukau. Ekspresi wajah karakter dalam game ini cukup realistis, sesuatu yang jarang ditemukan pada game jadul yang biasanya memiliki ekspresi datar.

Desain lingkungannya juga sangat menarik. Tidak ada bagian peta yang terasa kosong atau tidak berguna, sehingga eksplorasi menjadi pengalaman yang menyenangkan. Setiap sudut dunia dalam game ini terasa hidup dan mendukung suasana petualangan dengan sempurna.
Cerita dan Karakter
Cerita dalam Tomb Raider cukup menarik, meskipun beberapa bagian mungkin tidak langsung dipahami oleh pemain karena detail cerita banyak tersaji dalam bentuk jurnal dan catatan kuno yang ditemukan selama permainan. Namun, tanpa mencari semua artefak atau membaca catatan, pemain tetap bisa menikmati cerita utamanya dengan baik atau secara umum.
Pengembangan karakter Lara Croft terasa kuat, meskipun terkadang terasa sedikit berlebihan. Sebagai seorang wanita, Lara mampu mengalahkan banyak musuh bersenjata dan bertahan dari berbagai rintangan nyaris tanpa cacat. Keberuntungan yang dimilikinya terasa terlalu tinggi, yang mungkin bagi sebagian pemain terasa kurang realistis.

Karakter pendukung dalam game ini cukup berkesan. Setiap karakter memiliki peran penting dalam alur cerita. Salah satu karakter yang paling menonjol bagiku dan juga spesial adalah Roth, yang menganggap Lara seperti putrinya sendiri. Roth selalu mendukung dan memberikan semangat kepada Lara, serta mengenali potensinya dalam petualangan dan pencarian misteri.
Audio dan Musik
Pengisi suara dalam game ini sangat bagus. Setiap karakter memiliki suara dengan emosi yang pas, sehingga tidak ada dialog yang terasa datar atau kurang ekspresif. Musik dan efek suara juga mendukung suasana game, membuat momen-momen tegang menjadi lebih dramatis dan aksi terasa lebih intens.
Kelebihan dan Kekurangan Tomb Raider (2013)
Kelebihan:
- Teka-teki yang bervariasi dan menantang.
- Cerita yang menarik dan mampu membuat pemain tetap terlibat.
- Adegan aksi yang intens dan tidak membosankan.
- Grafis yang masih relevan dan enak dipandang hingga saat ini.
- Desain dunia yang hidup dan penuh detail.
Kekurangan:
- Beberapa gerakan aksi karakter terasa kurang natural, terutama saat menggunakan tali.
- Transisi senjata terasa aneh karena senjata yang tidak digunakan menghilang dari tubuh karakter.
- Beberapa aspek detail cerita hanya bisa dipahami jika pemain membaca jurnal dan catatan kuno.
- Tombol key penggunaan senjata tidak ada dalam layar ui game.

Kesimpulan dan Rekomendasi Tomb Raider (2013)
Tomb Raider (2013) masih sangat layak dimainkan hingga sekarang. Grafisnya tetap bagus, gameplay-nya seru, dan cerita yang disajikan tetap menarik, baik untuk pemain lama maupun baru. Bagi penggemar Tomb Raider, game ini merupakan pengalaman yang wajib dicoba. Dengan berbagai kelebihan yang dimilikinya, game ini tetap menjadi salah satu yang terbaik dalam genre action-adventure.
Skor akhir: 9/10